SUNGAILIAT, newsharian.com — Anggota Fraksi Partai Nasdem Anggota DPRD Kabupaten Bangka, Firdaus johan gelar kegiatan Reses untuk menyerap aspirasi di wilayah konstituen masyarakat kelurahan Matras, kecamatan Sungailiat Sabtu ( 18/03/2023).
Dalam sambutannya Kasi Pemerintahan Kelurahan Matras, Erik menyampaikan acara reses Anggota DPRD Kabupaten Bangka merupakan agenda silaturahmi dan menyerap aspirasi Masyarakat khususnya masyarakat Kelurahan Matras
“Mohon Maaf karena Lurah Matras Masih dinas Luar daerah (DL), jadi tidak bisa hadir bersama kita, namun Dalam kegiatan reses yang kali ini kami sampaikan kepada kaling dan pak RT serta Masyarakat yang hadir, silahkan sampaikan usulan, ke pak Firdaus,” ungkapnya.
Anggota DPRD Kabupaten Bangka Fraksi Partai Nasdem, Firdaus Johan menyampaikan Masa reses merupakan masa penting sebagai media menjaring aspirasi masyarakat.
“Kami berharap banyak usulan dari masyarakat, karena usulan ini tidak harus berupa fisik saja namun juga bisa kegiatan sosial kemasyarakatan, kegiatan keagamaan, silahkan kita berdiskusi dalam penyampaian aspirasi nanti akan kita buatkan hasil notulen,” tuturnya.
Selanjutnya, dalam penyampaian diskusi berupa usulan dari warga Jamhir mengeluhkan masalah pembangunan seperti Pustu yang agak jauh, seharusnya bisa dibangun di tanah pemerintah yang ada di jalan laut untuk pembangunan pustu agar masyarakat tidak terlalu jauh untuk pergi berobat.
kemudianTarmizi mengusulkan pengajuan sumur bor di pustu matras, bangunan yang berumur 35 tahun dibangun, namun belum memiliki sumur air sendiri. Dan Selanjutnya masyarakat mengajukan jalan menuju ke sekolah masih untuk di aspal dan penambahan ruang kelas.
Menanggapi hal tersebut, Firdaus Johan mengatakan akan segera menindaklanjuti dengan berkoordinasi dengan stakeholder terkait.
“Hasil dari usulan masyarakat yang hadir dalam kegiatan reses hari ini akan kita buatkan hasil notulen, semua masukan pertemuan hari ini akan kita ajukan, namun hasilnya nanti akan kita sesuaikan dengan Kemampuan anggaran di Pemerintahan Daerah Kabupaten Bangka. Jadi semua usulan kita sampaikan ke pemerintah daerah karena tugas kita mengawal, dan mengadvokasi,” pungkasnya.
Ditempat yang sama perwakilan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Bangka, Yudi menyampaikan ada beberapa usulan terkait yang berhubungan dengan dinas pendidikan dalam resea hari ini.
“Tadi ada beberapa usulan dari masyarakat Kelurahan matras seperti usulan penambahan ruang kelas baru karena lokal belajar kelas sudah menumpuk, dan usulan fasilitas bermain dan olahraga yang nantinya akan coba kita usulkan,” ungkapnya.
Turut hadir dalam kegiatan reses ini, perwakilan dari Dinas Pendidikan, Yudi, Kasi PMD Kecamatan Sungailiat, Mimi, Kaling beserta RT dan masyarakat Kelurahan Matras, Bhabinkamtibmas, tokoh agama, Ibu-ibu majelis ta’lim.