BANGKA, newsharian.com — Gotong royong merupakan suatu wujud nyata dalam bentuk interaksi sosial, untuk menyelesaikan segala problema yang ada didalam kehidupan masyarakat.
Gerakan pemuda kace ( GDK) Minggu (11/06/23) bertempat di gg kapuk dusun 2 RT 03 yang ikut andil dalam kegiatan Gotong royong Bersama ibu pkk dan masyarakat sekitar.
Kegiatan gotong royong ini juga melibatkan para perangkat desa, kadus, RT, para pemuda karang taruna, masyarakat sekitar dan juga ibu pkk desa kace.
Baca Lainnya
Desa Kace Laksanakan Musyawarah Menggali Permasalahan dan Potensi di Ruang Lingkungan Dusun
Pj Gubernur Beri Ucap Selamat Terhadap Pengurus Daerah Perhimpunan Indonesia Tionghoa Babel
Open Turnamen PBSI Bangka Belitung Segera Dilaksanakan, ini Tanggalnya
Salah satu tokoh pemuda desa kace sekaligus pendiri gerakan pemuda desa kace ini Dido citro mengatakan sikap gotong royong ini sangat berperan sekali untuk memperlancar kegiatan yang berguna bagi kesejahteraan masyarakat dan lingkungan sekitarnya.
“Rasa kebersamaan ini muncul, karena adanya sikap sosial tanpa pamrih dari masing-masing masyarakat untuk meringankan pekerjaan, Manfaat gotong royong dapat kita rasakan secara langsung antara lain, pekerjaan akan dengan cepat terselesaikan, terasa persaudaraan dan kebersamaan sesama warga semakin erat,” Ungkap Dido citro.
Dido juga menambahkan kegiatan gotong royong ini dapat dilakukan dengan baik.
“Semoga kegiatan gotong royong ini tidak ada hambatan seperti masalah kekompakan, kesadaran dari seluruh elemen masyarakat bahwa kegiatan gotong royong merupakan tanggung jawab dari pemuda pemudi desa dan masyarakat dengan tujuan untuk menciptakan kehidupan masyarakat yang sejahtera,” cetusnya.