Kodim 0414 Belitung Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Kodim 0414 Belitung Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Spread the love

Laporan : Hendery // Editor : Ical

Belitung, Newsharian.com — Dandim 0414 Belitung Letkol Inf Hairil Achmad, S.I.P bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2022 dengan Tema “Bangkit Bergerak Bersama Pancasila”. Pelaksanaan Upacara di lapangan Apel Kodim 0414 Belitung Jalan Merdeka Kelurahan Kota, Kabupaten Belitung.

Adapun petugas pada upacara peringatan hari Kesaktian Pancasila yakni, Perwira upacara Kapten Czi A. Tabrani, Komandan Upacara Lettu Arm Benny Simorangkir, Pembaca UUD 1945 Kapten Kav Eddy Santoso, Pembaca Ikrar Letda Inf Agus Siswanto, Pembaca Do’a Lettu Inf Agus Ristianto, Pembawa Acara PNS Komariah.

Kegiatan Upacara diikuti oleh Kasdim 0414 Belitung Mayor Inf Tri Joyo, Para Danramil Jajaran Kodim 0414 Belitung, Kakanminvecad II/20 Belitung Kapten Czi Alaigin H, Personel Sub Den Pom Persiapan Belitung, Para Personel Bintara, Tamtama dan PNS Kodim 0414 Belitung.

Urutan pelaksanaan upacara peringatan hari Kesaktian Pancasila yaitu
1. Bendera Merah Putih sudah berkibar.
2. Pasukan upacara memasuki lapangan upacara.
3. Dan Up memasuki lapangan upacara.
4. Laporan Pa Up kepada lrup.
5. lrup memasuki lapangan upacara.
6. Penghormatan pasukan upacara kepada lrup.
7. Laporan Dan up kepada lrup.
8. Mengheningkan cipta dipimpin oleh lrup.
9. Tanda Kebesaran Buka.
1O. Pembacaan Teks Pancasila oleh lrup diikuti oleh peserta upacara.
11. Tanda Kebesaran Tutup.
12. Pembacaan Pembukaan UUD 1945 oleh petugas upacara
13. Pembacaan Naskah lkrar oleh petugas upacara.
14. Pembacaan Doa.
15. Andhika Bhayangkari.
16. Laporan Danup kepada lrup
17. Penghormatan pasukan upacara kepada lrup.
18. Upacara selesai. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page