Memutus Mata Rantai Penularan, Koramil 04/Membalong Serentak Minum Obat Kaki Gajah

Memutus Mata Rantai Penularan, Koramil 04/Membalong Serentak Minum Obat Kaki Gajah

Spread the love

Membalong, Newsharian.com — Anggota Koramil 04/membalong, Kodim 0414 Belitung, Serda Didi Karnadi melaksanakan peminuman obat kaki gajah dari puskesmas Membalong, Kecamatan Membalong, Kabupaten Belitung, Kamis 17 November 2022.

Ia mengatakan, peminuman obat kaki gajah merupakan langkah ekselerasi memutus mata rantai penularan. Dimana setiap penduduk yang tinggal di kabupaten, bahwa penyakit kaki gajah di seluruh wilayah Indonesia secara serentak minum obat pencegahan penyakit yang disebabkan oleh cacing filaria.

Selain juga upaya pencegahan serta membatasi kecacatan dengan melaksanakan program penata laksanaan penderita penyakit kakai gajah.

“Saya berharap dengan adanya pembagian obat kaki gajah dari puskesmas agar dapat terhindar dari penyakit kaki gajah,” harapnya.

Sementara itu petugas Puskesmas Erli menambahkan, penyakit kaki gajah masih menjadi masalah kesehatan yang serius di Indonesia, karena baik anak-anak maupun dewasa, baik pria maupun wanita, semua bisa tertular penyakit kaki gajah.

Penyakit kaki gajah ditularkan dengan perantaraan nyamuk sebagai vektornya, berbeda dengan penyakit DBD atau Malaria yang hanya ditularkan oleh satu jenis nyamuk tertentu, penyakit Filariasis dapat ditularkan oleh semua jenis nyamuk. Ungkapnya.

” Kami mengucapkan terimakasih kepada Bapak Babinsa dan Anggota Koramil 04/membalong supaya bermanfaat di kemudian hari,” tutupnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page