Wow ada PC di Bemban katanya Milik Bos ini

Wow ada PC di Bemban katanya Milik Bos ini

Spread the love

KOBA, newsharian.com — Aktivitas tambang Inkonvensional (TI) ilegal di Bemban Kecamatan Koba, Bangka Tengah terus menggila diatas kawasan Hutan Produksi (HP).

Pantauan Tim Journalis Babel Bergerak (Jobber) di lokasi, aktivitas TI ini yang menghajar HP menggunakan alat berat excavator yang terpantau tiga unit, dua sedang beroperasi dan yang satunya sedang terparkir, Sabtu (15/4/2023).

Meski ilegal, namun para penambang dan pemilik alat berat ini tidak sedikitpun takut terlihat aman-aman saja.

Tak hanya itu, dilokasi tersebut juga terdapat sekitar 5 camp yang terlihat tempat penambang berteduh.

Salah satu sumber yang berbincang dengan tim Jobber menyebutkan bahwa alat berat tersebut milik bos, sedangkan TI tersebut milik bos Jc dan Tc yang beroperasi sudah cukup lama.

“PC ini milik bos Iu, kalau TI punya bos Jc dan Tc lumayan lama beroperasi,” kata Acun kepada Tim Jobber.

Sementara pemilik alat berat Iu saat dikonfirmasi oleh Tim Jobber nomornya tidak aktif, hingga berita ini ditayangkan.(JB/NH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page